mini-sl

Download Kumpulan Skripsi Lengkap:

Skripsi Psikologi Hubungan Culture Shock Dengan Prestasi Belajar Pada Mahasiswa Asing Di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Mahasiswa asal Malaysia yang menempuh pendidikan di Universitas Sumatera Utara harus menyesuaikan diri dengan lingkungan baru secara afektif, perilaku dan kognitif. Proses tersebut dapat menimbulkan reaksi-reaksi berupa keterkejutan dan tekanan karena berada dalam lingkungan yang berbeda. Keadaan tersebut disebut sebagai culture shock (Gudykunst dan Kim, 2003). Culture shock dapat menyebabkan ketidaknyamanan psikologis dan fisik.

Menurut Witherington & Bapemsi (dalam Mustaqim, 2004), kondisi psikologis dan fisik dapat mempengaruhi prestasi belajar. Oleh karena itu, penelitian Skripsi Psikologi Hubungan Culture Shock Dengan Prestasi Belajar Pada Mahasiswa Asing Di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara ini akan melihat hubungan culture shock dengan prestasi belajar pada mahasiswa asing asal Malaysia di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Sampel penelitian ini berjumlah 81 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel incidental sampling.

Alat ukur yang digunakan adalah skala culture shock yang disusun oleh peneliti berdasarkan dimensi-dimensi culture shock (affective, behavior dan cognitive) yang dikemukakan oleh Ward (2001). Hasil penelitian Skripsi Psikologi Hubungan Culture Shock Dengan Prestasi Belajar Pada Mahasiswa Asing Di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara culture shock dengan prestasi belajar pada mahasiswa asing asal Malaysia di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara.

Namun dari analisis data tambahan berdasarkan lama menetap di Medan, diketahui bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara culture shock dengan prestasi belajar pada mahasiswa asal Malaysia yang menetap kurang dari satu tahun dan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara culture shock dengan prestasi belajar pada mahasiswa asal Malaysia yang menetap di Medan lebih dari satu tahun.

Dapatkan koleksi 5.500 skripsi super lengkap dan berkualitas mulai dari cover, halaman pendahuluan, BAB I s.d BAB VI, penutup, lampiran, sampai daftar pustaka untuk semua jurusan. Silahkan lihat atau klik di sini.