mini-sl

Download Kumpulan Skripsi Lengkap:

Skripsi Psikologi Karakteristik Psikometri Subtes Santzerganzung (SE) Pada Intelligenz Struktur Test (IST). IST merupakan salah satu tes intelegensi yang sering digunakan di Indonesia. Saat ini IST masih mengunakan norma asli dari Jerman dan belum pernah dievalusi di Sumatera Utara. Peneliti bahkan menemukan salah satu soal IST subtes SE yang bocor di internet dan bahkan pertanyaan subtes SE sudah tidak relevan dengan perkembangan ilmu pengetahuan.

Tujuan penelitian Skripsi Psikologi Karakteristik Psikometri Subtes Santzerganzung (SE) Pada Intelligenz Struktur Test (IST) ini adalah untuk mengetahui apakah IST masih berfungsi sesuai dengan tujuan IST disusun, khususnya pada subtes SE yang dilihat dari proses analisis karakteristik psikometri subtes SE pada IST, meliputi analisis indeks kesukaran aitem, indeks daya beda aitem, efektivitas distraktor, reliabilitas tes dan validitas konstrak.

Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian Skripsi Psikologi Karakteristik Psikometri Subtes Santzerganzung (SE) Pada Intelligenz Struktur Test (IST) ini adalah metode dokumentasi, yaitu dengan menggunakan data yang didokumentasikan oleh P3M Fakultas Psikologi USU berupa lembar jawaban IST yang diperoleh dari 2011 subjek.

Hasil analisis berdasarkan pendekatan teori skor murni klasik (CTT) menemukan bahwa dari total 20 aitem pada subtes SE, tidak terdapat aitem yang baik, namun semua aitem tersebut masih dapat direvisi. Berdasarkan nilai reliabilitas tes intelegensi menurut Murphy dan Davidshofer (2003) yaitu 0.9, maka reliabilitas subtes SE kurang memuaskan karena melalui perhitungan KR-20 menunjukkan nilai reliabilitas sebesar 0.73.

Menurut Azwar (2005) Koefisien validitas dapat dianggap memuaskan apabila melebihi 0.30, sehingga berdasarkan korelasi antara SE dengan delapan subtes lainnya dapat disimpulkan bahwa subtes SE cenderung konvergen dengan delapan subtes lainnya. Pada akhirnya penelitian ini menunjukkan bahwa perlunya peninjauan ulang terhadap aitem-aitem subtes SE sebelum digunakan dalam proses seleksi yang dilakukan oleh P3M Fakultas Psikologi USU. Skripsi Psikologi Karakteristik Psikometri Subtes Santzerganzung (SE) Pada Intelligenz Struktur Test (IST)

Dapatkan koleksi 5.500 skripsi super lengkap dan berkualitas mulai dari cover, halaman pendahuluan, BAB I s.d BAB VI, penutup, lampiran, sampai daftar pustaka untuk semua jurusan. Silahkan lihat atau klik di sini.