Skripsi Sipil Analisa Hidraulis Bangunan Kantong Lumpur (Settling Basin) pada Daerah Irigasi Sungai Ular
Download Kumpulan Skripsi Lengkap:
Skripsi Sipil Analisa Hidraulis Bangunan Kantong Lumpur (Settling Basin) pada Daerah Irigasi Sungai Ular. Untuk menjaga kualitas air irigasi di Sungai Ular dikonstruksikan bangunan kantong lumpur (settling basin) tepat setelah bangunan pengambilan.
Penelitian Skripsi Sipil Analisa Hidraulis Bangunan Kantong Lumpur (Settling Basin) pada Daerah Irigasi Sungai Ular ini bertujuan untuk menganalisa secara hidraulis bangunan kantong lumpur. Sistem pembilasan sedimen dilakukan secara hidraulik yang dilakukan dengan cara membuka pintu saluran pembilas sehingga sedimen terbilas dengan aliran air. Oleh karena itu untuk mengetahui proses jalannya aliran air di dalam kantong lumpur perlu dilakukan analisis untuk mengetahui fraksi sedimen, menghitung estimasi sedimen masuk,,kecepatan aliran dan kehilangan tinggi energi air pada saluran.
Dalam pengerjaan Tugas Akhir ini disusun tahapan penelitian berupa pengumpulan data primer berupa dokumentasi lokasi penelitian, pengambilan sampel sedimen kemudian data sekunder berupa gambar, data dan laporan teknis, melakukan studi pustaka yang berasal dari textbook, jurnal dan catatan kuliah, menganalisa secara hidraulis data teknis eksisting yang berkaitan dengan bangunan settling basin Daerah Irigasi Sungai Ular yang meliputi analisa angkutan sedimen dan volume tampungan, analisa elevasi muka air dan kehilangan tinggi energi dan mengetahui efisiensi pengendapan dan frekuensi pembilasan.
Dalam Skripsi Sipil Analisa Hidraulis Bangunan Kantong Lumpur (Settling Basin) pada Daerah Irigasi Sungai Ularini dijelaskan pula bahwa untuk mengetahui dan memperkirakan jumlah angkutan sedimen digunakan tiga metode estimasi yaitu Lane and Kalinske, Einstein dan Seksi Hidrometri. Besar angkutan sedimen yang mendekati hasil analisa angkutan sedimen pada Main Report adalah metode Seksi Hidrometri yaitu angkutan sedimen per hari yang masuk ke intake adalah sebesar 1,825 Ton/hari dan memiliki volume sedimen 0,687 m3/hari. Volume tampungan sedimen yang dihitung adalah 333,572 m3. Kemudian hasil perhitungan elevasi muka air menunjukkan terjadi kehilangan tinggi energi total sebesar 0,11425 m yang dianalisa mulai aliran masuk ke inlet, intake hingga melewati kantong lumpur dan akhirnya menuju saluran primer.
Efisiensi pengendapan diperiksa dengan menggunakan diagram Camp dan menunjukkan hasil 100% pengendapan partikel dengan diameter 0,2 mm yaitu fraksi pasir sedang. Terjadi kehilangan tinggi energi sebesar 0,11425 selama pengaliran normal air untuk saluran irigasi. Frekuensi pembilasan dapat dilakukan pada saat 11 sampai 14 hari sekali. Kecepatan pembilasan untuk debit bilas 4,425 m3/detik adalah 3,24 m/detik.
Dalam operasi kantong lumpur, untuk menghindari fraksi pasir masuk ke jaringan irigasi, dilakukan pembilasan hidraulis. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya penggerusan kembali partikel angkutan sedimen yang telah terendap dalam kantong lumpur terutama fraksi pasir, yang dapat menyebabkan terangkutnya kembali sedimen dan dapat masuk ke saluran irigasi. Skripsi Sipil Analisa Hidraulis Bangunan Kantong Lumpur (Settling Basin) pada Daerah Irigasi Sungai Ular.
Dapatkan koleksi 5.500 skripsi super lengkap dan berkualitas mulai dari cover, halaman pendahuluan, BAB I s.d BAB VI, penutup, lampiran, sampai daftar pustaka untuk semua jurusan. Silahkan lihat atau klik di sini.